Akselerasi Arahan Menteri Imigrasi & Pemasyarakatan, Kalapas Narkotika Samarinda Bersama Kadivpas Kumham Kaltim Geledah Kamar Hunian serta Tes Urin WBP dan Petugas Lapas

SUARA PUBLIK NASIONAL

- Redaksi

Kamis, 14 November 2024 - 23:09 WIB

6013 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Samarinda | Dalam rangka mendukung arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk menciptakan lingkungan bebas narkoba, Lapas Narkotika Samarinda kembali menggelar penggeledahan kamar hunian dan tes urine bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) serta pegawai, Rabu (13/11).

Kegiatan yang bertempat di Lapas Narkotika Samarinda ini diawali dengan apel bersama yang diikuti oleh seluruh pegawai Lapas, Tim SatopsPatnal Kanwil Kemenkumham Kaltim, serta Aparat Penegak Hukum (APH) dari TNI, Polri, dan BNN.

Apel dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Kaltim, Endang Lintang Hardiman.

Dalam amanatnya, Kadivpas Kemenkumham Kaltim mengapresiasi kinerja Kalapas Narkotika Samarinda, Theo Adrianus, dan jajarannya yang berhasil menjaga integritas, disiplin, dan tanggung jawab dalam mewujudkan Lapas Bersinar (Bersih Narkoba).

Penghargaan ini didasarkan pada hasil beberapa razia gabungan dan tes urine yang menunjukkan bahwa WBP terbebas dari barang terlarang serta dinyatakan negatif narkoba.

Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan penggeledahan kamar blok hunian WBP secara kolaboratif bersama APH, TNI, Polri, dan BNN. Dalam penggeledahan ini, tidak ditemukan barang-barang terlarang.

Kemudian, dilakukan tes urine dengan pengawasan langsung dari TNI, Polri, dan BNN, yang melibatkan 189 WBP dan 11 petugas Lapas Narkotika Samarinda, di mana seluruhnya dinyatakan negatif narkoba.

Sebagai pilot project untuk Lapas/Rutan bebas narkoba, Lapas Narkotika Samarinda di bawah kepemimpinan Theo Adrianus terus mengadakan razia dan tes urine sebagai langkah konkret dalam memberantas peredaran narkoba serta menjaga keamanan dan ketertiban.

Dukungan dari berbagai instansi, seperti TNI, Polri, dan BNN, menunjukkan komitmen bersama untuk memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba, baik di dalam maupun di luar lapas.

Theo Adrianus menyampaikan, “Sebagai bagian dari komitmen kami untuk menciptakan lapas yang bersih dan bebas dari narkoba, sinergi yang solid antara Lapas Narkotika Samarinda, TNI, Polri, BNN, dan seluruh aparat penegak hukum lainnya merupakan kunci keberhasilan dalam menjalankan program ini.

Ke depannya, kami berharap agar Lapas Narkotika Samarinda bukan hanya menjadi tempat pemasyarakatan, tetapi juga pusat pembinaan yang mampu mengembalikan WBP menjadi pribadi yang lebih baik, siap kembali ke masyarakat dengan niat dan tekad yang baru,” ungkapnya.(AVID/rel)

Berita Terkait

Dalam Rangka Memperingati Armada RI Ke 79,Lanal Kendari Mengadakan Bakti Sosial,Bakti Kesehatan dan Karya Bakti
Resmi Dilantik Kakanwil Kemenkumham Kaltim ,Theo Adrianus Nahkodai Lapas Narkotika Kelas IIA Samarinda
3. Peringati HUT ke-12, IWO Tanjab Barat Serahkan Bantuan ke Ponpes Al-Qur’an As-Syatibi Kuala Tungkal
Pastikan Kemenangan, Forum Relawan Jokowi Umumkan 3 Kandidat Untuk Bacalon Gubernur Lampung
Terkait Aksi Demo INPEST, Bupati Rohil Duga Aksi Ditunggangi Oknum Jelang Tahun Politik
Forkopimda Bondowoso Siap Bersinergi dan Akan Memberikan Dukungan Penuh Kepada Jajaran Perhutani Untuk Melestarikan kawasan Hutan
Oknum Kades di Sumsel Lakukan Ancaman Terhadap Wartawan,Ketua PPWI Ogan Ilir Angkat Bicara
Elhan-Ri Resmi Laporkan Pembangunan Proyek di Desa Bontoparang

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:01 WIB

Pj. Ketua Dekranasda Kota Tebing Tinggi Hadiri Acara Gebyar Kriya Nusantara 2024

Jumat, 15 November 2024 - 06:45 WIB

Forum Strategis Kota Tebing Tinggi Dukung Pilkada Damai

Selasa, 12 November 2024 - 18:20 WIB

Pj. Wali Kota Tebing Tinggi Jangkau Keluarga Terlantar di Kolong Jembatan Pasar Sakti

Senin, 11 November 2024 - 17:49 WIB

Peringati Hari Pahlawan 10 November, Pemko Tebing Tinggi Gelar Ziarah Makam Pahlawan Dan Upacara Bendera

Minggu, 3 November 2024 - 21:23 WIB

KPU Gelar Debat Publik Kedua Paslon Walikota dan Wakil Walikota Tebing Tinggi

Selasa, 17 September 2024 - 14:44 WIB

Pimpin Upacara HKN, Penjabat (Pj) Wali Kota Tebing Tinggi Himbau ASN Tingkatkan Kinerja dan Beri Pelayanan Terbaik

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 11:39 WIB

“Sukseskan Hari Pengayoman Ke-79, Lapas – Dharma Wanita Tebing Tinggi .

Rabu, 10 Juli 2024 - 17:44 WIB

“Penuhi Hak WBP, Lapas Tebing Tinggi Optimalisasi Program Pembinaan

Berita Terbaru

GAYO LUES

APH Diminta Telisik Satker BSPS

Minggu, 17 Nov 2024 - 20:48 WIB