Kalapas Lubuk Pakam Sangapta Surbakti Implementasikan Kegiatan Bakti Sosial Dari Menteri Imipas

SUARA PUBLIK NASIONAL

- Redaksi

Rabu, 15 Januari 2025 - 22:02 WIB

6022 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAKAM – Lapas Lubuk Pakam membuat kegiatan Bakti Sosial dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas).

Dalam kegiatan ini, Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam membagikan sebanyak 500 paket sembako. Di mana, paket sembako tersebut dibagikan kepada keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Paket sembako ini juga, kata Kalapas Kelas IIB Lubuk Pakam Sangapta Surbakti dibagikan kepada masyarakat sekitar.

“Kegiatan Bakti Sosial ini dari Menteri Imipas, Bapak Agus Andrianto dan langsung kita salurkan kepada keluarga WBP dan masyarakat yang ada di sekitar Lapas,” katanya Kalapas  Rabu (15/1/2025).

Mengenai apa saja paket sembako yang dibagikan, orang nomor satu di Lapas Lubuk Pakam (Lalupa) ini mengatakan dalam paket tersebut terdapat beras, gula dan minyak makan.

Ia mengatakan kegiatan ini bentuk nyata dari program akselerasi Menteri Imipas serta wujud cinta kasih Lalupa terhadap keluarga WBP dan masyarakat sekitar Lapas. “Terlebih bagi mereka yang kurang mampu,” ujarnya.

Masih dikatakan Sangapta Surbakti, pemberian sembako ini sebagai wujud tali persaudaraan dari Lalupa kepada sesama dan juga untuk menghilangkan stigma negatif terhadap Lapas.

“Semoga kegiatan yang kita lakukan hari ini dapat bermanfaat dan sinergitas antara Lapas, keluarga WBP dan masyarakat sekitar terjalin dengan baik,” harap Kalapas Kelas IIB Lubuk Pakam ini.

Sementara itu, mewakili Pj Bupati Deliserdang Mhd Ari Muliawan Simatupang mengaku kegiatan ini patut dicontoh dan dirinya juga mendukung program Bakti Sosial ini.

“Kita berharap agar kegiatan seperti ini terus dilakukan karena sangat berdampak bagi masyarakat kurang mampu. Semoga bantuan yang diberikan ini menjadi berkah dan meringankan sedikit beban masyarakat yang kurang mampu,” katanya.

Terpisah, Wati satu masyarakat sekitar Lapas Lubuk Pakam mengucapkan terimakasih kepada Lalupa yang sudah peduli dengan masyarakat sekitar.

“Semoga hal baik ini dapat kami manfaatkan juga dengan baik demi kebutuhan keluarga kami,” ujarnya.

Kegiatan yang dilaksanakan pada lapangan depan gedung administrasi Lapas Lubuk Pakam dihadiri langsung oleh Kalapas Lubuk Pakam Sangapta Surbakti didampingi oleh para pejabat struktural Lapas Lubuk Pakam.

Selain itu, Forkopimda Deli Serdang seperti Pj Bupati Deli Serdang yang diwakili oleh Staf Ahli Pemerintah Hukum dan Politik Mhd Ari Muliawan Simatupang, Polresta Deli Serdang yang diwakili Wakapolresta  Deliserdang AKBP Juliani Prihartini.

Selanjutnya, Kejaksaan Deliserdang yang diwakili Kasubsi Pra Penuntutan Daniel Sinaga, Camat Lubuk Pakam Rio Laka Dewa serta Lurah Lubuk Pakam Pekan dan Lurah Paluh Kemiri Deliserdang.(*)

Berita Terkait

Lagi Lagi, Seng Rumah Wartawan di Pancur Batu Dilempar Batu
Horee… Galian C Tanpa Izin Pakai Solar Subsudi Di Namorambe Tunjukan Taringnya, Kapolresta Deli Serdang, Kasat Reskrim dan Kapolsek Namorambe Kompak Tidak Menjawab ?
Jalan Alternatif Rawan Aksi Kejahatan, Warga Salam Tani Pancur Batu Takut Melintas !
Masyarakat Penggugat Lahan Kebun Penara PTPN 2 Gunakan Surat / Bukti Palsu Dimenangkan Hakim Mahkamah Agung
Desa Namorih Marak Galian C Ilegal Pakai BBM Subsidi Pemerintah, Kapolsek Pancur Batu Akp Krisnat Indratno : Terimakasih Informasinya Akan Kami Cek
Kaca Mobil Dipecahkan, Korban Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku Yang Sudah Diketahui Idenditasnya
Korban Dugaan Percobaan Pembunuhan di Pancur Batu Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku
Unit Reskrim Polsek Pancur Batu Berhasil Meringkus Pelaku Pemerasan dan Pembacokan

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:41 WIB

Haji Sopiyan Sumber Hoak , Ini Klarifikasi Dari Hasbi, Ketua DPD Asosiasi Pewarta Pers Indonesia, DPD A-PPI

Sabtu, 7 Desember 2024 - 16:03 WIB

Turnamen sepakbola Liga Apayuh Segera Digelar Di Kecamatan Simpang Jernih, Aceh Timur

Kamis, 5 Desember 2024 - 00:01 WIB

Sekjen PW FRN Aceh Apresiasi Polres Aceh Timur Dalam Mengawal Pilkada 2024

Jumat, 15 November 2024 - 07:40 WIB

Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI Minta Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan yang Telah Rusak

Jumat, 15 November 2024 - 07:40 WIB

Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI Minta Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan yang Telah Rusak

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Bupati Aceh Tenggara Buka Musrenbang RKPK Tahun 2026, Dapil III

Jumat, 14 Mar 2025 - 02:04 WIB